Jumat, 30 Desember 2011

Untaian Doa nah Indah dari Tokoh-Tokoh Sejarah


Wahai Tuhan,
Engkaulah Tuhanku
Tiada tuhan selain Engkau
Telah Kau ciptakan aku
Dan aku adalah hamba-Mu
Terhadap janjiku, aku akan menjalankan semampuku
Aku mengakui semua nikmat yang telah Engkau berikan kepadaku
Dan aku mengakui semua dosa yang telah kuperbuat
Maka, ampunilah aku
Karena tidak ada yang bisa mengampuni dosa
Kecuali Engkau
(Terjemahan dari Dzikir / Doa Sayyidul Istighfar, dibaca Rasulullah SAW tiap pagi dan sore)

Tuhan…
Seandainya aku beribadah karena takut neraka,
Masukkanlah aku ke dalamnya
Tuhan…
Seandainya aku beribadah karena mengharapkan surga,
Jangan masukkan aku ke dalamnya
Akan tetapi, Tuhan…
Seandainya aku beribadah karena cinta kepada-Mu,
Maka dekatkanlah aku kepada-Mu
Dan terimalah ibadahku
(Doa dari Rabiah Al-Adawiyah, tokoh sufi perempuan dari Irak)

Wahai Tuhan,
Ku tak layak ke surga-Mu
Namun tak pula aku sanggup ke neraka-Mu
Ampunkan dosaku
Terimalah taubatku
Sesungguhnya Engkau-lah Pengampun
Dosa-dosa hamba
(Doa dari Abu Nawas, penyair dari Irak)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar